Aceh Tamiang, Acntimes.id – Warga Desa Purwodadi, Kecamatan Kejuruan Muda, digegerkan dengan peristiwa berdarah yang melibatkan hubungan keluarga, Selasa pagi, 19 Agustus 2025.
Seorang pria berinisial Herik (42) dilaporkan menyerang adik iparnya sendiri, Masdar, dengan sebilah parang sekitar pukul 09.30 WIB. Akibat serangan tersebut, korban mengalami luka serius di bagian kepala dan harus segera mendapat perawatan medis intensif.
Kapolsek Kejuruan Muda, Iptu Aulia Budiman, membenarkan kejadian ini. “Pelaku sudah berhasil diamankan oleh pihak kepolisian. Korban saat ini masih menjalani perawatan medis,” jelasnya.
Dari keterangan sejumlah warga, pelaku disebut-sebut memiliki riwayat gangguan kejiwaan. Namun, pihak kepolisian menegaskan masih akan mendalami lebih lanjut motif dan kondisi psikologis pelaku sebelum mengambil kesimpulan.
Peristiwa ini meninggalkan luka mendalam bagi keluarga sekaligus mengguncang masyarakat sekitar yang tidak menyangka konflik internal keluarga bisa berujung pada tindak kekerasan. Polisi berjanji akan menangani kasus ini secara profesional dan transparan.
Simak berita dan artikel lainnya melalui saluran kami di Channel WhatsApp
Tinggalkan Balasan